Madu Dalam Sabun Transparan Adev

Diversifikasi pemanfaatan madu dalam bidang kosmetik terus dikembangkan. Salah satunya dalam pembuatan sabun transparan adev natural dari PT. Adev Natural Indonesia.

Perkembangan teknologi dan penggunaan sabun mendorong produsen sabun berlomba-lomba mencari formula sabun untuk memproduksi sabun yang ekonomis, higienis, tidak berbahaya, mudah diolah, dan memiliki nilai jual yang terjangkau.

Berbagai macam jenis sabun pun diproduksi. Mulai dari sabun opaque atau sabun padat, sabun cair, bahkan sabun transparan dengan berbagai bentuk.

Permintaan konsumen terhadap produk sabun transparan semakin meningkat seiring meluasnya keberadaan sabun transparan dengan berbagai merek di pasaran.

Sabun transparan tersebut dapat digunakan sebagai pembersih, cindera mata, dekorasi, dan pengharum ruangan. Sabun transparan pada umumnya menghasilkan busa lebih sedikit dibandingkan sabun opaque.

Semakin transparan sabun, busa yang dihasilkan semakin sedikit. Tegangan permukaannya pun cukup tinggi, hal ini menyebabkan kurang efektifnya sabun terhadap daya bersihnya.

Penambahan bahan alami diharapkan akan memperbaiki sifat fisik sabun transparan Adev natural.

Madu kapuk dapat digunakan sebagai bahan alami yang dapat memperbaiki pembusaan sabun dan menurunkan tegangan permukaan air dengan adanya kandungan protein yang agak tinggi dibanding madu yang lain.

Indikator protein dalam madu kapuk yaitu busa atau buih yang sering timbul pada saat penyimpanan.

Selain memperbaiki busa, penambahan madu diharapkan dapat menghasilkan produk sabun transparan dengan karakteristik yang baik, sehingga dapat meningkatkan nilai guna madu.